Transaksi Pembayaran QRIS Semakin Subur
Transaksi pembayaran digital melalui Quick Response Code Indonesia Standard (QRIS) semakin luas diterima masyarakat. Asisten Gubernur Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran Bank Indonesia (BI) Filianingsih Hendarta mengatakan, hingga awal November 2021 terdapat 12,11 juta merchant yang tergabung dalam inisiatif QRIS. Transaksi QRIS di September 2021 sebanyak 40 juta kali transaksi atau naik 264% secara tahunan (yoy). Sedangkan dari sisi nominal mencapai Rp 2,9 triliun atau naik 248% yoy.
Volume transaksi QRIS di kuartal III 2021 ini didominasi oleh merchant kategori mikro sebesar 38%. Lalu diikuti merchant kategori menengah sebesar 31%.
BI juga telah meningkatkan plafon maksimal transaksi QRIS dari Rp 2 juta menjadi Rp 5 juta sejak pertengahan tahun 2021. Ini memberikan dampak pada peningkatan transaksi di merchant menengah dan besar termasuk di pusat perbelanjaan.
Sumber: https://insight.kontan.co.id/news/transaksi-pembayaran-qris-semakin-subur